Saturday, 13 June 2015

Kota Terbaik di Dunia

Dan Kota Terbaik di Dunia Adalah...

Dan Kota Terbaik di Dunia Adalah...
Mercer’s Annual Quality of Living di awal 2014 ini baru saja merilis indeks mengenai kota terbaik yang mampu memberikan kualitas hidup tertinggi diukur dari stabilitas politik, lingkungan sosial dan ekonomi, perumahan dan transportasi umum.

Jatuh diperingkat pertama sebagai kota terbaik di dunia adalah Vienna. Ibukota dari Austria ini dikabarkan mampu menawarkan kondisi hidup terbaik di dunia untuk para ekspatriat. Menyusul selanjutnya adalah Zurich, Auckland, Munich dan Vancouver.

Survei yang bertujuan membantu perusahaan-perusahaan multinasional untuk datang dan berinvestasi ini juga merilis bahwa sebagian kota di Eropa telah memberikan kualitas hidup yang tinggi -baik itu pelayanan kesehatan, fasilitas rekreasi atau minimnya tingkat kejahatan. 

Fenomena yang sama terlihat di Asia, dengan kota-kota seperti Tokyo, Kobe, Yokohama dan Osaka menempati empat dari lima tempat teratas. Sementara itu  Singapura berada di peringkat ke-25 secara global. Dan berikut adalah kota terbaik di seluruh dunia menurut Mercer’s Annual Quality of Living 2014:

Top 5

1. Vienna, Austria
2. Zurich, Switzerland
3. Auckland, New Zealand
4. Munich, Germany
5. Vancouver, Canada

Amerika Utara

1. Vancouver, Canada
2. Ottawa, Canada
3. Toronto, Canada
4. Montreal, Canada
5. San Francisco, USA

Amerika Selatan

1.Pointe-à-Pitre, Guadeloupe
2. San Juan, Puerto Rico
3. Montevideo, Uruguay
4. Buenos Aires, Argentina
5. Santiago, Chile

Eropa

1. Vienna, Austria
2. Zurich, Switzerland
3. Munich, Germany
4. Dusseldorf, Germany
5. Frankfurt, Germany

Asia

1. Singapore
2. Tokyo, Japan
3. Kobe, Japan
4. Yokohama, Japan
5. Osaka, Japan

Australia

1. Auckland, New Zealand
2. Sydney, Australia
3. Wellington, New Zealand

Timur Tengah

1. Dubai, United Arab Emirates
2. Abu Dhabi, United Arab Emirates
3. Port Louis, Mauritius
4. Durban, South Africa
5. Cape Town, South Africa



Teks: 
Ferry Ardiansyah
Akreditasi foto: mydestination.com
sumber : http://www.bestlife.co.id/

0 comments:

Post a Comment